Sebelum Lengser, Jero Wacik Ingin Blok Cepu Beroperasi
jpnn.com - JAKARTA - Masa jabatan jajaran Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II akan berakhir Oktober 2014. Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menginstruksikan pada anak buahnya untuk menuntaskan pekerjaan dalam 100 hari terakhir.
Menanggapi hal itu, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Jero Wacik berujar akan segera menuntaskan pengoperasian produksi pada Blok Cepu.
"Sebelum saya selesai masa jabatannya saya, ini Blok Cepu bisa beroperasi," ujar Jero di Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (18/7).
Tak hanya itu, dalam 100 hari di sisa waktu menjabatnya, Jero ingin menyelesaikan proyek-proyek kelistrikan yang tengah dikerjakan. Meski diakuinya hal itu tidak mudah untuk diselesaikan, namun itu akan dijadikan sebagai tantangan.
"Program-program ini tantangannya besar, tapi harus segera diselesaikan," pungkas politisi Partai Demokrat ini.
Blok Cepu adalah wilayah kontrak minyak dan gas bumi yang meliputi wilayah Kabupaten Bojonegoro - Jawa Timur, Kabupaten Blora - Jawa Tengah, dan Kabupaten Tuban - Jawa Timur. (chi/jpnn)
JAKARTA - Masa jabatan jajaran Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II akan berakhir Oktober 2014. Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menginstruksikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BRI Insurance Perluas Literasi Asuransi Syariah ke Pesantren
- TUI Blue Berawa Hotel dan Vila Kini Hadir di Bali, Usung Konsep Persawahan
- KAI Logistik Beri Diskon Spesial Pengiriman Paket & Sepeda Motor
- Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia
- Gandeng Pengusaha Lokal, Tangkas Motor Listrik Ekspansi ke Jawa Timur
- Majoo Expert Solusi Nyata untuk Para Pelaku Usaha di Indonesia