Sebelum Meninggal Dunia, Gede Putrawan Sempat Meminta Ini kepada Anaknya

jpnn.com, BULELENG - Anak dari Gede Putrawan syok ketika mengetahui ayahnya dinyatakan meninggal dunia.
Sebelumnya, Gede Putrawan sempat menelepon anaknya untuk datang ke mes karyawan Panorama Cottages II di Legian Kuta, Badung, Bali.
Pria berprofesi sebagai sekuriti perusahaan itu ditemukan meninggal dunia pada Minggu (3/1) sore.
“Dugaan sementara karena sakit. Namun, untuk kepastian korban meninggal masih dalam tahap penyelidikan,” ujar Kasihumas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi, Senin.
Menurutnya, setelah olah tempat kejadian perkara, jasad pria kelahiran Buleleng 7 Desember 1974 itu langsung dipulangkan ke rumah duka di Buleleng.
Kejadian tidak terduga yang menimpa korban bermula saat yang bersangkutan menelepon anaknya untuk datang ke mes.
Saat itu, korban mengaku tidak enak badan dan muntah-muntah.
Mendengar keluhan orang tuanya, anak Gede Putrawan kemudian datang bersama suaminya.
Anak dari Gede Putrawan syok ketika mengetahui ayahnya dinyatakan meninggal dunia.
- Kebakaran Kapal di Lamongan, 2 Orang Meninggal Dunia
- Banjir Probolinggo, 1 Warga Meninggal Dunia
- Mobil Terjun ke Laut di Tanjungpinang, Pengemudi Meninggal Dunia
- Fikri Jufri
- PT NWR Salurkan Rp 314 Juta untuk Ahli Waris Korban Kecelakaan Maut di Sungai Segati
- Pendakian ke Puncak Carstensz Disetop Sementara