Sebelum Meninggal, Mbak You Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit
Kamis, 01 Juli 2021 – 15:01 WIB

Mbak You. Foto: YouTube/Mbak You
jpnn.com, JAKARTA - Paranormal Mbak You dikabarkan meninggal dunia pada Kamis, 1 Juli 2021.
Mbak You mengembuskan napas terakhir di RS Premiere Bintaro beberapa jam yang lalu.
Kabar tersebut disampaikan oleh salah satu karyawan Mbak You, Adhi, saat dihubungi awak media.
"Gue konfirmasi, Mbak You betul meninggal barusan di RS Premier Bintaro," kata Adhi, Kamis (1/7).
Akan tetapi, Adhi tidak menyebutkan penyebab Mbak You meninggal dunia.
Dia hanya mengatakan bahwa Mbak You sempat dilarikan ke rumah sakit beberapa jam yang lalu.
Baca Juga:
"Kira-kira dia dilarikan ke rumah sakit satu jam yang lalu," bebernya.
Jenazah Mbak You saat ini masih berada di rumah sakit.
Paranormal kondang Mbak You dikabarkan meninggal dunia pada Kamis, 1 Juli 2021 siang.
BERITA TERKAIT
- Ayah Wanda Hamidah Meninggal Dunia, Keluarga Ikhlas
- Mantan Wakapolri Syafruddin Meninggal Dunia, Bamsoet: Kami Kehilangan Sosok Rendah Hati
- Berita Duka, Mantan Wakapolri Syafruddin Tutup Usia
- Kabar Duka, Emilia Contessa Ibunda Denada Meninggal Dunia
- Innalillahi, Yusri Yunus, Jenderal Periang Tutup Usia
- Ibunda Meninggal Dunia, Ibnu Jamil: Kami Berusaha Selalu ada Untuknya