Sebelum Meninggal, Vanessa Angel Sempat Ingin Rayakan Ultah di Bali

jpnn.com, JAKARTA - Artis Vanessa Angel ternyata sempat berniat merayakan ulang tahunnya tahun ini bersama keluarga di Bali.
Istri Febri 'Bibi' Andriansyah itu diketahui berulang tahun tiap 21 Desember. Hal itu diungkap oleh ayah mendiang Vanessa Angel, Doddy Sudrajat.
Namun, rencana tersebut tak bisa terealisasi karena Vanessa Angel meninggal dunia karena kecelakaan mobil pada 4 November 2021.
"Allah punya rencana lain, Allah lebih sayang sama Vanessa," ujar Doddy Sudrajat, di Taman Makam Islam Malaka, Ulujami, Jakarta Selatan, Selasa (21/12).
Adapun rencana tersebut bermula saat ulang tahun Doddy Sudrajat pada 15 Oktober 2021.
"Vanessa bilang, 'ulang tahun aku, aku mau kita ke Bali, sama Chika, Mayang', tetapi takdir berkata lain," tutur Doddy Sudrajat.
Pasangan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah mengalami kecelakaan mobil di Tol Jombang pada 4 November 2021.
Kecelakaan tersebut menewaskan pasangan suami istri tersebut.
Vanessa Angel ternyata berencana merayakan hari ulang tahunnya bersama keluarga di Bali.
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi
- Pemkab Jembrana Merger Dinas untuk Efisiensi Anggaran Maupun Kinerja
- Dian Conceicao Sawer Biduan Dangdut di Pesta Ulang Tahun
- Istri Mantan Atlet Australia Ingin Suaminya Ikut Diadili dalam Kasus Prostitusi
- Soal Wacana Driver Wajib Ber-KTP Bali, Pemda & Pemerintah Pusat Diminta Lakukan Hal ini
- Tak Hanya Wedding Venue, O’laya Magnifique Hadirkan Kemewahan yang Tersembunyi