Sebelum Menjemput Megawati, Hevearita Sungkem kepada Atiek Soetarti
jpnn.com - SEMARANG - Hevearita Gunaryanti Rahayu hari ini (30/1) dilantik sebagai Wali Kota Semarang, Jawa Tengah.
Sebelum menjalani prosesi pelantikan, Hevearita melakukan sungkem kepada sang ibunda, Atiek Nur Soetarti, untuk memohon doa restu.
Ita, sapaan akrab Hevearita, sebelumnya menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Semarang.
Ita akan dilantik menjadi wali kota definitif menggantikan Hendrar Prihadi.
Setelah sungkem, Ita segera bergegas ke Bandara Ahmad Yani untuk menjemput Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk bersama-sama menuju lokasi pelantikan Wali Kota Semarang.
Pelantikan Hevearita sebagai Wali Kota Semarang meneruskan periode 2021-2026, dilakukan oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo di Gedung Gradhika Bakti Praja, Kompleks Kantor Gubernur Jawa Tengah, Semarang, Senin.
Ita mengatakan, orang tua merupakan sosok yang sangat berperan mengantarkannya sampai bisa seperti sekarang sehingga meminta doa restu tak pernah dilupakannya dalam setiap kesempatan.
Apalagi, ketika istri Ketua Komisi D DPRD Jawa Tengah Alwin Basri itu akan menjalani atau menghadapi momentum penting, termasuk dilantik sebagai orang nomor satu di Kota Semarang.
Sebelum menjemput Megawati, Hevearita Gunaryanti Rahayu yang akan dilantik sebagai Wali Kota Semarang, Jawa Tengah, sungkem kepada ibundanya.
- Hendi Bakal Gunakan Jaringan Andika Perkasa untuk Program Magang Luar Negeri
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Megawati Dengar Ada Institusi Negara Tak Netral Pas Pilkada, Sampai Pakai Intimidasi
- Kelompok Ojek Online Pekalongan Dukung Andika-Hendi, Soroti Isu Transportasi
- Hasto Ajak Rakyat Merenung, Apakah Jokowi dan Keluarganya Harus Dibiarkan
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo