Sebelum Nyoblos, Ahok Berdoa Bareng Keluarga

Sebelum Nyoblos, Ahok Berdoa Bareng Keluarga
Ahok saat akan menggunakan hak suaranya di TPS 54, Kompleks Pantai Mutiara, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (19/4). Foto: Adrian Gilang/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama sempat berdoa sebelum memberikan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara 54, yang terletak di lokasi tempat tinggalnya, Pantai Mutiara, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (19/4).

"Berdoa yang terbaik buat pelayanan kami," kata Ahok, sapaan Basuki, di rumahnya.

‎Ahok memberikan hak suaranya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2017 putaran berdua bersama dengan istrinya Veronica Tan dan anaknya Nicholas Sean Purnama.

Ketika disinggung mengenai apa yang paling berkesan dalam pilkada‎, menurut Ahok adalah pengalaman anaknya ketika ikut serta memberikan hak suara.

"Nicholas pengalaman setahun pilih dua kali," ucap mantan Bupati Belitung Timur itu.

Ahok dan keluarganya memberikan hak suara sekitar pukul 07.55 WIB.

Setelah menggunakan hak suara, dia mengaku akan berkeliling.

"Kami akan keliling aja‎, kontrol nanti," ujar Ahok. (gil/jpnn) ‎


Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama sempat berdoa sebelum memberikan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara 54, yang terletak di lokasi


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News