Sebelum Reses, Jokowi Akan Temui DPR Bahas Kapolri

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku akan berkonsultasi dengan DPR terkait pergantian pimpinan Polri. Langkah tersebut akan dilakukannya sebelum dewan memasuki masa reses pekan depan.
"Dalam waktu secepat-cepatnya, sebelum reses," kata Jokowi di Bandara Halim Perdanakusuma, Sabtu (14/2).
Jokowi saat ini sedang menghadapi pilihan sulit, tetap melantik Komjen Budi Gunawan yang telah berstatus tersangka kasus korupsi atau tidak. Sementara DPR, khususnya Komisi III yang menjadi mitra kerja Polri, menginginkan Kalemdikpol itu tetap dilantik.
Menurut Jokowi, dirinya terbuka untuk berkomunikasi dengan siapa pun untuk mencari solusi masalah ini. Apalagi dengan DPR yang notabenenya ikut terlibat langsung dalam proses pemilihan Kapolri.
"Untuk kebaikan setiap saat kita akan komunikasi, dengan siapapun, apalagi dengan dewan. Itu perlu," pungkasnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku akan berkonsultasi dengan DPR terkait pergantian pimpinan Polri. Langkah tersebut akan dilakukannya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cuaca Hari Ini: Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan
- Ziarah Rohani Mencari Kedamaian Hati di Semana Santa Larantuka
- RUU ASN Masuk dalam Tahap Penyempurnaan Naskah Akademik
- BKBK Jadi Cara Herman Deru Dorong Percepatan Pembangunan Infrasturktur Lahat
- Begini Evakuasi Pendaki Wanita Asal Bekasi yang Kolaps di Gunung Sindoro
- GM FKPPI Tegaskan Komitmen Jaga Demokrasi di Tengah Transformasi Peran TNI