Sebelum Tampil di Istana, Farel Dipanggil Jokowi Bicara, Ada Wejangan

Sebelum Tampil di Istana, Farel Dipanggil Jokowi Bicara, Ada Wejangan
Pedangdut cilik Farel Prayoga ternyata sempat diajak berbicara dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Foto: Tangkapan layar akun pribadi Jokowi di Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut cilik Farel Prayoga ternyata sempat diajak berbicara dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Farel mendapat wejangan dari Presiden Jokowi saat mengikuti geladi resik di halaman Istana Merdeka, Selasa (16/8) kemarin.

Pembicaraan mereka berdua pun diunggah Presiden Jokowi melalui akun pribadinya di Instagram.

"Kelas berapa?" tanya Jokowi.

"Kelas enam," kata Farel polos.

Jokowi menyampaikan kepada Farel boleh bernyanyi. Namun, eks Gubernur DKI Jakarta itu mengingatkan Farel agar tidak melupakan pendidikan.

"Jangan lupa belajar, ya?" kata Jokowi yang dijawab siap oleh Farel.

Jokowi juga meminta Farel agar jangan sekali-kali melupakan sekolah.

Farel Prayoga mendapat wejangan dari Presiden Jokowi saat mengikuti geladi resik di halaman Istana Merdeka, Selasa kemarin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News