Sebelum Tenggelam, KRI Teluk Jakarta Tak Ada Keluhan Meski Sudah Tua

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut (Kadispenal) Laksamana Pertama TNI M Zaenal memastikan KRI Teluk Jakarta 541 masih layak beroperasi.
KRI Teluk Jakarta diektahui tenggelam di perairan Pulau Kangean, Jawa Timur, Selasa (14/7) akibat kebocoran.
"Setiap kapal atau pesawat milik TNI Angkatan Laut yang akan beroperasi harus melalui uji kelaikan, yang ditandai dengan sertifikat laik laut," kata Zaenal.
Uji kelaikan itu dilakukan oleh Dinas Kelaikan Materiil Angkatan Laut sebelum alutsista milik TNI AL itu beroperasi.
Menurut dia, pemeliharaan kapal-kapal perang yang dimiliki oleh TNI AL, termasuk KRI Teluk Jakarta terus dilakukan.
"Maintenance terus dilakukan. Mulai dari perbaikan-perbaikan hingga pemeliharaan kapal agar kapal itu bisa melakukan operasional seperti yang dibutuhkan," kata Zaenal.
Selama ini, lanjut dia, KRI Teluk Jakarta tidak pernah ada keluhan dan kejadian secara signifikan karena pemeliharaan atau perawatan terus dilakukan.
"Walaupun usianya sudah hampir 42 tahun, KRI Teluk Jakarta masih laik digunakan," jelasnya.
KRI Teluk Jakarta 541 bocor lalu tenggelam saat operasi pergeseran logistik ke wilayah timur.
- TNI AU Menggelar Latihan Terjun Payung untuk Taruna Akmil
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- TNI dan IPB Bersinergi Mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional
- Warga Banten Tewas Dikeroyok 4 Orang, 2 Pelaku Oknum TNI
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran