Sebelum Tewas Mengenaskan, Warso Sempat Kejang-Kejang, Ya Ampun
jpnn.com, MEDAN - Polisi berhasil mengungkap motif kasus penganiayaan yang menewaskan Warso, 44, di Jalan Sisingamangaraja, Medan, Sumut, Selasa (30/11) sekitar pukul 22.00 WIB.
Peristiwa berdarah yang dilakukan LM, 51, teman korban sesama sopir angkutan kota itu ternyata dipicu dendam lama.
Wakapolrestabes Medan AKBP Irsan Sinuhaji menyebut kejadian itu terjadi di pengangkutan CV Sumber Baru Jalan Sisingamangaraja, Medan, Segala (30/11) sekitar pukul 22.00 WIB.
Saat itu, korban yang merupakan warga Jalan Kalibaru Barat, Kalibaru, Jakarta Utara itu sedang tertidur di bangku pos sekuriti. Tiba-tiba, pelaku datang dan langsung menarik kerah baju korban hingga terbanting ke lantai.
Benturan yang mengenai kepala korban mengakibatkan korban kejang-kejang dan meninggal dunia di tempat.
"Jadi kematian itu akibat dari benturan kepala di lantai," sebut Irsan, Kamis (2/12).
Mantan Kapolres Mandailing Natal itu mengungkapkan bahwa pelaku saat menghabisi nyawa korban ternyata dalam pengaruh minuman keras.
"Jadi dia melakukan tindak pidana itu dalam kondisi mabuk," ungkap Irsan.
Polisi berhasil mengungkap motif kasus penganiayaan yang menewaskan Warso, 44, di Jalan Sisingamangaraja, Medan, Sumut, Selasa (30/11) sekitar pukul 22.00 WIB.
- Sahroni Menduga Ada Persekongkolan terkait Suap Vonis Bebas Ronald Tannur di PN Surabaya
- Ijeck Curiga Pelemparan Batu ke Mobil Bobby Nasution Pascadebat Direncanakan
- Legislator PDIP Dapil Sumut Kompak Bergerak Menangkan Edy-Hasan
- Sakit Hati Motif FF Bunuh Wanita yang Ditemukan Tanpa Kepala di Jakut
- Keluarga Wanita Tanpa Kepala Ungkap Aktivitas Korban Sebelum Dikabarkan Tewas
- 2 Oknum Polisi Tutupi Pembunuhan Wanita di Karo, Sahroni: Ini Sangat Melenceng