Sebelum Umumkan Capres 15 Mei, Komite Konvensi Gelar Survei
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komite Konvensi Partai Demokrat, Maftuh Basyuni menyampaikan, setelah Debat Konvensi tahap akhir siang ini (27/4), pihaknya akan memulai survei dari masyarakat untuk menentukan capres terpilih.
"Mulai besok pagi, kami serahkan sepenuhnya 3 tim survei yang bekerja sama untuk cari tahu capres yang patut dijadikan capres dari Partai Demokrat," ujar Maftuh saat membuka Debat Konvensi di Jakarta Pusat.
Menurutnya, cukup sulit menentukan capres terpilih karena 11 peserta konvensi memiliki keunggulan masing-masing. Namun, kata Maftuh, pihaknya menyerahkan seluruh hasil melalui survei. Rencananya hasil konvensi diumumkan pada 15 Mei 2014.
Sebelum pendaftaran capres secara resmi ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 20 Mei 2014. Maftuh meyakini capres yang terpilih nanti akan membawa kemenangan pada Demokrat di Pilpres nanti.
"Pada hari pendaftaran capres parpol berbagai kemungkinan bisa terjadi. Tidak tahu akhir pergumulan politik ini jangan buru-buru klaim sebagai pemenang. Tidak boleh mendahului Tuhan. Semoga 2004 berulang lagi," tandas Maftuh.(flo/jpnn)
JAKARTA - Ketua Komite Konvensi Partai Demokrat, Maftuh Basyuni menyampaikan, setelah Debat Konvensi tahap akhir siang ini (27/4), pihaknya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mendes Yandri Ajak Warga Desa Fokus Kembangkan Produk Lokal
- TPDI Laporkan Kapolda Sulut ke Divisi Propam Mabes Polri, Ada Apa?
- Status Tersangka Tom Lembong Bermotif Politik? Hakim Praperadilan Harus Mencecar Kejagung
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Menindak Semua Pelaku Judi Online
- Perbedaan Data Kerugian Lingkungan Kasus Korupsi Timah Sorot Perhatian di Persidangan
- Mobil Sukarelawan Andika-Hendi Tabrak Pohon di Semarang, 2 Orang Masuk RS