Sebentar Lagi Ada Pengumuman Penting Kasus Kerumunan Pendukung Rizieq Shihab

Sebentar Lagi Ada Pengumuman Penting Kasus Kerumunan Pendukung Rizieq Shihab
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran. Foto ilustrasi: Fransikus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran menjelaskan pihaknya hari ini (27/11) akan menggelar konferensi pers terkait perkembangan kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan pada kerumunan massa pendukung Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

Fadil menegaskan konferensi pers terkait ada atau tidaknya tersangka asus ini.

"Nanti siang akan dirilis di Polda," ungkap Fadil kepada wartawan di Polres Jakarta Utara, Jumat (27/11).

Sebelumnya diberitakan, Polda Metro Jaya telah menaikkan status kasus kerumunan massa pada acara akad nikah puteri Rizieq Shihab di Petamburan, Jakarta Pusat ke tingkat penyidikan.

Hal itu setelah tim penyidik melakukan evaluasi hasil klarifikasi dari para saksi yang telah diundang.

Kemudian dilanjutkan dengan gelar perkara dan dinyatakan kasus tersebut bisa dinaikkan ke tahap penyidikan.

Untuk kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan pada acara yang dihadiri Habib Rizieq di Megamendung, Kabupaten Bogor, yang ditangani Polda Jawa Barat, juga sudah naik ke tahap penyidikan. (mcr3/jpnn)



Simak! Video Pilihan Redaksi:

Siang ini akan diumumkan perkembangan penting penanganan kasus kerumunan massa pendukung Habib Rizieq Shihab.


Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News