Seberapa Kaya Bupati Meranti? Aset Tanahnya Saja 74 Titik
Jumat, 07 April 2023 – 10:00 WIB

Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil mencatatkan Rp 4,7 miliar dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN). Foto: Ricardo/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil mencatatkan Rp 4,7 miliar dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).
Kekayaan Adil didominasi oleh aset tanah dan bangunan.
Adil terakhir menyampaikan LHKPN pada 29 Maret 2022 untuk periodik 2021.
Dalam LHKPN itu, tercatat Adil memiliki 74 aset tanah dan bangunan yang tersebar di Kepulauan Meranti, Bengkalis, Kampar, hingga Pekanbaru.
Total nilai seluruh aset tersebut mencapai sekitar Rp 4,36 miliar.
Selain itu, Adil tercatat memiliki empat kendaraan motor serta satu mobil, dengan nilai total seluruh aset dimaksud mencapai Rp 174 juta.
Dia juga tercatat memiliki kas dan setara kas Rp 244.177.310.
Adil tercatat dalam LHKPN tidak memiliki utang.
Kekayaan Bupati Meranti Muhammad Adil didominiasi oleh aset tanah dan bangunan di Riau.
BERITA TERKAIT
- Sentil Perlakuan KPK terhadap Agustiani Tio, Hasto: Ini Tidak Manusiawi!
- Maqdir Sebut KPK Bangun Narasi Keliru Soal Peran Hasto dalam Kasus Harun Masiku
- 7 Saksi dari JPU Tak Bisa Buktikan Kesalahan Hasto, Maqdir Bilang Begini
- Demi Uji Klaim Wahyu, Pengacara Hasto Minta Rekaman CCTV Ruang Rokok Bisa Diputar
- Kubu Hasto Minta KPK Buka CCTV Momen di Ruang Merokok yang Diklaim Wahyu Setiawan
- Kalimat Windy Idol Setelah Diperiksa KPK: Rusak Semua!