Sebulan, 120 Kasus DBD Serang Kotim
Jumat, 02 Desember 2011 – 11:14 WIB

Sebulan, 120 Kasus DBD Serang Kotim
SAMPIT – Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus meninggi. Sepanjang bulan November saja, sudah tercatat 120 kasus yang disebabkan gigitan nyamuk aedes aegepty ini. Akibatnya, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotim menyatakan kasus DBD ini masuk dalam kejadian luar biasa (KLB). Sebelumnya diwartakan Pemkab Kotim Kotim menegaskan menggratiskan seluruh biaya pengobatan pasien demam berdarah dengue (DBD) yang berobat di rumah sakit dr Murjani Sampit. Langkah ini dilakukan setelah ditetapkannya Kotim dengan status KLB DBD serta untuk mencegah bertambahnya pasien meninggal akibat penyakit mematikan tersebut.
Kepala Dinkes Kotim dr Yuendri Irawanto mengatakan jumlah kasus DBD sepanjang November terbanyak dibanding bulan-bulan sebelumnya. Umumnya korban ada dari anak-anak. “Selama empat bulan terakhir penyakit DBD terus menyebar. Dan kasus terbanyak di bulan November mencapai 120 orang,” kata Yuendri.
Secara rinci Yuendri membeberkan, sepanjang Agustus tercatat 18 kasus DBD, September 41 kasus, Oktober naik menjadi 81 kasus dan November mencapai 120 orang. Para penderita berasal dari seluruh kecamatan di Kabupaten Kotim. “Seluruh kejadian ini semuanya bisa terpantau melalui pelayanan kesehatan di seluruh Kabupaten Kotim. Seandainya tidak ada pelayanan kesehatan kasus ini akan sulit terdeteksi,” ucapnya.
Baca Juga:
SAMPIT – Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus meninggi. Sepanjang bulan November saja, sudah
BERITA TERKAIT
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia