Sebut Trump Chirolita, Maradona Ditolak Masuk AS
jpnn.com, BUENOS AIRES - Legenda hidup sepak bola, Diego Maradona mengaku ditolak masuk wilayah Amerika Serikat karena menghina Presiden Donald Trump dalam sebuah acara televisi.
Pria yang dipuja bak orang suci di Argentina itu berniat mengunjungi Miami, Florida, Amerika Serikat. Namun, pemerintah AS ogah memberinya visa.
Dilansir Daily Mirror, Jumat (2/2), pengacara Maradona, Matias Morla mengungkapkan apa yang terjadi. Menurut dia, sang klien diwawancara stasiun televisi Venezuela saat visanya masih diproses pihak AS.
Nah, ketika itulah Maradona ditanya pendapatnya soal Presiden Amerika Serikat Donald Trump. "Dia bilang, 'Donald Trump adalah chirolita (boneka)'," ujar Morla menirukan ucapan Maradona.
"Setelah itu saya bilang, saya saja yang mewakili kamu di Miami," lanjut Morla.
Ini bukan kali pertama Maradona ditolak AS. Dia sebelumnya pernah diusir karena kedapatan menggunakan narkoba di tengah berlangsungnya Piala Dunia 1994. (dil/jpnn)
Legenda hidup sepak bola, Diego Maradona mengaku ditolak masuk wilayah Amerika Serikat perkataanya soal Presiden Donald Trump
Redaktur & Reporter : Adil
- Presiden AS Terpilih Donald Trump Beri Angin Segar Pada TikTok
- Trump Berambisi Rampas Terusan Panama, Begini Reaksi China
- Donald Trump Berkuasa Lagi, Jenis Kelamin Bakal Jadi Urusan Negara
- Dunia Hari Ini: Donald Trump Menjadi 'Person of the Year' Majalah Time
- Kloning Javier
- Investor Ketar-Ketir soal Perang Dagang, Rupiah Hari Ini Ditutup Ambruk 58 Poin