Sedang Asyik Ngopi di Angkringan, Arey Ditangkap Polisi
jpnn.com - TENGGARONG - Arey Irawan memacu sepeda motornya dengan penuh semangat, Kamis (24/11) lalu.
Saat itu, Arey sudah janjian bertemu calon pembeli smartphone ditawarkan lewat akun Facebook (FB) miliknya.
Tak lama kemudian, warga Timbau, Tenggarong itu sampai ke tujuan di salah satu angkringan di Stadion Rondong Demang.
Saat asyik nongkrong sembari meminum segelas es kopi, Arey ditangkap.
Dia dibekuk petugas kepolisian yang dipimpin Kepala Unit Operasional Satuan Reserse Kriminal (Kanit Opsnal Sat Reskrim) Polres Kukar Ipda Aksaruddin Adam.
Ternyata Arey bermaksud menjual smartphone hasil curiannya.
Sebelumnya, Arey membobol sebuah konter atau toko di Jalan Stadion.
“Tiga jam sebelum Arey dibekuk, petugas kami langsung bergerak ketika mendapat laporan dari pemilik konter smartphone selaku korban,” ujar Kapolres Kukar AKBP Fadillah Zulkarnaen, Jumat (25/11).
TENGGARONG - Arey Irawan memacu sepeda motornya dengan penuh semangat, Kamis (24/11) lalu. Saat itu, Arey sudah janjian bertemu calon pembeli smartphone
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer
- Menjelang Pilkada 2024, Kapolres Banyuasin Sampaikan Pesan Kepada Masyarakat