Sedang Daftar ke KPU, Mobil Bacaleg Diserang
jpnn.com, SIDOARJO - Bacaleg dari Partai Kebangkitan Bangsa Sidoarjo Sri Widatiningsih menjadi korban pecah kaca pada Selasa malam.
Peristiwa tersebut terjadi saat Sri sedang mendaftarkan diri bersama sejumlah pengurus PKB di kantor KPU Sidoarjo.
Bacaleg dari PKB Sidoarjo tersebut sedang mendaftarkan diri untuk dapil 2. Peristiwa bermula saat korban tidak kebagian tempat parkir kendaraan di depan halaman kantor KPU Sidoarjo.
Karena itu dia terpaksa parkir di luar kantor KPU Sidoarjo. Namun, karena lemahnya pengawasan, akhirnya dimanfaatkan oleh pelaku kejahatan pecah kaca mobil.
Pelaku dengan leluasa memecah kaca samping kiri mobil bernopol W 1463 NN, milik korban.
Akibatnya, tas milik korban yang berisi surat-surat penting hilang.
"Pelaku tidak mengambil tas yang berisi barang berharga di dalam mobil," ujar Sri.
Meskipun tidak ada kerugian material yang berarti, Sri menyayangkan tidak adanya petugas yang mengawasi kawasan itu.
Korban seorang bacaleg memarkir mobil di luar kawasan KPU dan dibobol maling pecah kaca.
- Komplotan Pencuri Pecah Kaca Mobil Gasak Duit Milik Junaidi
- Bandit Pecah Kaca di Palembang Tepergok & Terekam CCTV saat Beraksi, Pelaku Siap-Siap Saja
- Beraksi 17 Kali, Komplotan Pencuri Spesialis Pecah Kaca Mobil Ditangkap di Tangerang
- Jadi Bacaleg di Pemilu 2024, Empat Kades di Bangka Tengah Mengundurkan Diri dari Jabatan
- Tekad Cellica Nurrachadiana Sudah Bulat, Mundur sebagai Bupati Karawang Demi jadi Caleg
- Mewujukan Indonesia Visioner dan Sigap Menanggapi Tantangan Zaman