Sedang Ngamar, Eehh.. Digerebek Polisi

jpnn.com - BALIKPAPAN – DA (20) dan FI (16) digerebek Mapolsek Balikpapan Utara di sebuah penginapan di Jalan Ruhui Rahayu akhir pekan kemarin. Saat itu, DA sempat berkelit bak belut.
Dia sempat menyangkal berbuat mesum ketika kamarnya diketuk Panit I Reskrim Polsek Balikpapan Selatan Ipda Payan dan Panit II Ipda Dian. “Ada apa ini Pak?” tanya DA ke petugas.
“Kami dari petugas polsek, sama siapa kamu menginap?” tanya petugas.
Tanpa sengaja, terlihat FI dari dalam kamar penginapan, lantas petugas pun menanyakan pada DA. “Siapa wanita yang bersamamu di dalam? Apakah istrimu?” tanya Payan.
“Bukan Pak, dia bukan istri saya, melainkan keluarga,” jelas DA.
Pihak berwajib pun akhirnya menggelandang keduanya ke kantor polisi. “Akhirnya, keduanya kami berikan pembinaan dan pengarahan sebelum dipulangkan,” tegas Kapolsek Balikpapan Selatan Kompol Nina Ike Herawati. (aji/war/jos/jpnn)
BALIKPAPAN – DA (20) dan FI (16) digerebek Mapolsek Balikpapan Utara di sebuah penginapan di Jalan Ruhui Rahayu akhir pekan kemarin. Saat itu,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BMKG Imbau Waspadai Potensi Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Tempat Ngabuburit di Pekanbaru yang Asik dan Nyaman, Jangan Lupa ke 'Malioboro' Ya!
- Gubernur Jateng Mengklaim Tanggul Sungai Tuntang Sudah Tertutup Rapat
- CASN Palembang Ancam Demo Bila Menpan-RB Tak Kaji Ulang Penundaan Pengangkatan CPNS-PPPK
- Siaga Banjir dan Longsor, BPBD Sumsel Siapkan 100 Personel
- Kereta Api Indonesia Tutup 10 Perlintasan Sebidang