Sederet Alasan Pak Gubernur Dukung Ibu Kota Pindah ke Palangka Raya

Sederet Alasan Pak Gubernur Dukung Ibu Kota Pindah ke Palangka Raya
Kota Palangka Raya. Foto:JHONY PRIHANTO/KALTENG POS/JPNN.com

Rencana pemindahan ibu kota ini, sudah diketahuinya saat sebelum menjabat sebagai Gubernur Kaltara, tepatnya saat dia bertugas di Badan Perencanaan Daerah (Bappeda) Kaltim.

“Hal ini sudah sering dibahas ketika di forum-forum nasional saat itu saya masih bertugas di Bappeda Kaltim,” ungkapnya.

Orang nomor satu di Kaltara ini mengungkapkan, bila Palangka Raya menjadi ibu kota, akan mempengaruhi seluruh daerah yang ada di Kalimantan.

“Bila nanti jadi pindah, akan memudahkan kita dalam berinteraksi dan berkomunikasi dengan para pengambil kebijakan di negara kita, karena lebih dekat,” ucapnya.

Selain itu pemindahan ibu kota ke Palangkaraya juga dapat mempercepat pembangunan jalan Trans Kalimantan, sehingga akses jalan darat yang selama ini terhambat karena medannya berat dapat teratasi.

“Hal ini juga akan mempercepat terwujudnya pembangunan rel kereta api lintas wilayah di Kalimantan,” pungkasnya.(jnr/nri)


Gubernur Kalimantan Utara Irianto Lambrie, yang juga merupakan koordinator Forum Kerjasama Revitalisasi dan Percepatan Pembangunan Regional Kalimantan


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News