Sederet Unggulan Tersingkir di Madrid Open

Sederet Unggulan Tersingkir di Madrid Open
Sederet Unggulan Tersingkir di Madrid Open

jpnn.com - MADRID - Putaran pertama Madrid Terbuka menjadi neraka bagi sejumlah petenis unggulan putri. Unggulan kedua Simona Halep harus bertekuk lutut di hadapan petenis Prancis Alize Cornet. Tak berhenti di sana, unggulan enam Eugenie Bouchard, unggulan 12 Angelic Kerber, dan unggulan 16 Venus Williams juga terpaksa angkat koper bahkan sebelum kompetisi menghangat.    

Halep, finalis di Madrid dan Prancis Terbuka tahun lalu, gagal mengonversikan dua kali set point di babak pertama sebelum akhirnya menyerah 7-6 (6), 6-3.  Servis petenis Rumania yang kini menduduki peringkat dua WTA itu juga tumpul di saat-saat krusial. 
       
Di set kedua ketika harus memperpanjang napas permainannya pada game ke-9, Halep malah melakukan double fault dan menyerah dua set langsung dalam waktu kurang dari dua jam. "Rasanya luar biasa bagiku. Aku bermain sangat bagus di lapangan tengah," buka petenis 25 tahun itu. Menurutnya set pertama berlangsung sangat ketat dan permainan backhand-nya yang lincah berhasil dikapitalisasi menjadi senjata ampuh.
    
Tahun lalu di Dubai Open dan Wimbledon Cornetz membuat kejutan dengan mempermalukan ratu tenis dunia Serena Williams. Kini dia menduduki rangking 24 WTA. Sampai saat ini, prestasi tertinggi Cornetz mencapai babak keempat grand slam. "Aku merasa sedikit tertekan karena aku harus mengalahkan petenis nomor dua dunia. Tapi akhirnya aku bisa melewatinya dengan lega dan aku bangga pada diriku," sebutnya. 
    
Kejutan berikutnya menghadang Eugenie Bouchard. Finalis Wimbledon musim lalu tersebut memperpanjang rekor kekalahannya menjadi enam kali beruntun saat menghadapi pahlawan Republik Ceko Barbora Strycova.
    
Petenis Kanada yang bertengger di unggulan delapan tersebut justru tampil sangar di set pertama. Kemenangan telak 6-0 di set pembuka itu membuat moral petenis 21 tahun itu terangkat. Namun Strycova juga bangkit dengan permainan luar biasa. Dua set berikutnya dimenangkannya secara meyakinkan 6-3, 6-3.
    
Skenario pertemuan Williams bersaudara di babak ketiga Madrid Open gagal terwujud. Venus Williams tersingkir lebih awal dengan kekalahan menyakitkan dari mantan petenis nomor satu dunia Victoria Azarenka dua set langsung 6-3, 7-5. 
    
Angelic Kerber yang baru saja merayakan kemenangan di Stuttgart Grand Prix pekan lalu, juga harus menelan pil pahit di Madrid. Petenis Jerman itu itu takluk atas mantan jawara Amerika Serikat Terbuka Samantha Strosur tiga set 4-6, 6-3, dan 6-3.
    
Sejumlah unggulan yang melenggang ke babak selanjutnya di antaranya Serena Williams, Maria Sharapova, dan Petra Kvitova. Kekalahan Halep di babak pertama membuka jalan bagi Masha- panggilan Sharapova untuk bisa bertarung dengan Williams di final. Awalnya, Sharapova dan Halep diprediksi akan bertemu di babak keempat.(cak/jpnn)


MADRID - Putaran pertama Madrid Terbuka menjadi neraka bagi sejumlah petenis unggulan putri. Unggulan kedua Simona Halep harus bertekuk lutut di


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News