Sedih Diejek Tifosi Milan
Sabtu, 20 November 2010 – 11:18 WIB

Sedih Diejek Tifosi Milan
Meski pernah punya memori buruk bersama Milan, tapi bukan itu yang bikin Gilardino terganggu ketika melawat ke San Siro. "Selalu emosional bagi saya untuk kembali ke San Siro, tapi ada satu hal yang membuat saya sedih," ujar Gilardino.
Baca Juga:
"Terlalu banyak siulan dan ejekan dari tifosi Milan yang ditujukan kepada saya. Itu selalu terjadi setiap kali saya kembali ke sini (San Siro, Red). Saya berharap mereka bisa lebih menerima saya," ungkap pemain berusia 28 tahun itu.
Berbeda dengan striker Milan asal Swedia Zlatan Ibrahimovic yang pernah bilang bahwa dirinya termotivasi bila diejek oleh fans dari mantan klub, Gilardino tidak. Dia justru sedih, apalagi dia pergi dari Milan demi mempertahankan karirnya.
Gilardino masih merasakan keterikatan kuat dengan Milan lantaran bersama klub itulah dia merasakan prestasi tertinggi di level klub. Kendati mengalami periode sulit dalam karirnya bersama Milan, tapi dia ikut andil kala Milan menjuarai Liga Champions 2006-2007 dan Piala Dunia Antarklub 2007.
MILAN - Berlaga di San Siro, markas AC Milan, selalu menjadi momen yang emosional bagi striker Fiorentina Alberto Gilardino. Motivasinya berlipat
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah