Sedulur Saklawase Perkuat Basis Dukungan untuk Herviano dengan Cara Ini

jpnn.com, JAKARTA - Relawan Sedulur Saklawase terus menguatkan basis dukungan bagi Calon Legislatif dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Mochamad Herviano.
Sa?lah satu cara yang dilakukan Relawan Sedulur Saklawase dengan menggelar beberapa kegiatan yang sukses menarik antusiasme warga di Kota Salatiga dan diklaim berhasil memperkuat basis dukungan untuk Herviano.
Ketua Relawan Sedulur Saklawase Sayoga mengatakan kegiatan senam bersama sudah digelar di Kecamatan Tugu, Kota Semarang.
Acara itu juga memperkuat semangat kebersamaan, gotong-royong, dan kesehatan yang dijunjung tinggi oleh Relawan Sedulur Saklawase.
"Senam bersama ini menjadi wujud dukungan terhadap Mochamad Herviano dalam perjuangannya untuk mewakili rakyat di Kota Semarang. Acara ini juga untuk membangkitkan semangat hidup sehat dan kebersamaan di antara warga," kata Sayoga melalui siaran pers, Minggu (3/9).
Dia menyebut kegiatan semacam ini memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk bersatu dan bergerak bersama, dengan tetap menjaga kesehatan.
Sementara itu, di Kecamatan Argomulyo, Kota Salatiga, dukungan kepada Mochamad Herviano makin kuat yang diwujudkan dengan deklarasi ratusan warga mendukung caleg PDIP itu.
Sayoga pun menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah hadir dalam kegiatan tersebut.
Relawan Sedulur Saklawase memperkuat basis dukungan untuk Caleg DPR RI dari PDIP Mochamad Herviano melalui sejumlah kegiatan ini.
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Menang Gugatan atas PDIP, Tia Rahmania: Saya Bersyukur karena Terkait Nama Baik
- Viral Ulat di Menu Makan Bergizi Gratis, Disdik Semarang Belum Terima Laporan Resmi
- Ada Temuan Ulat di Menu MBG, Wali Kota Semarang Bentuk Tim Khusus
- 10 Ribu Ijazah Siswa di Semarang Ditahan Pihak Sekolah, Wali Kota Agustina Tegas Bilang Begini
- Geger Temuan Ulat di Menu Makan Bergizi Gratis SMPN 1 Semarang, Begini Ceritanya