Segera Evaluasi Panpel Persebaya IPL
Jumat, 30 Desember 2011 – 07:04 WIB

Segera Evaluasi Panpel Persebaya IPL
SURABAYA - Manajemen Persebaya IPL Surabaya harus secepatnya membenah diri. Usai berhasil menjamu Kelantan FA di Gelora 10 Nopember, Rabu (28/12) malam, manajemen Persebaya berjanji akan mengevaluasi kinerjanya. Sekretaris panpel Persebaya Suprastowo membenarkan bakal ada evaluasi panpel dalam waktu dekat ini. "Kebanyakan personel justru membuat kerja tak efektif," kata Pras--sapaan Suprastowo kemarin (29/12). Rasionalisasi panpel memang perlu karena sampai dua minggu lagi, Erol Iba dkk akan kembali bermain di kandang melawan PSM Makassar.
Langkah itu harus dilakukan setelah banyak panpel yang nganggur dan ikut memenuhi tribun sebagai penonton dalam pertandingan home Persebaya. Termasuk saat menjamu Kelantan FA. Pada pukul 18.00 tiket VIP di loket depan belumlah terjual semuanya. Tapi di tribun VIP sudah dipenuhi oleh penonton.
Baca Juga:
Di bawah PT.Pengelola Persebaya tercatat ada 97 orang panpel setiap laga home. Jumlah tersebut sangatlah menggelembung jika dibandingkan panpel Persebaya musim 2009/2010 lalu yang hanya berjumlah 27 orang. Dengan membengkaknya angka tersebut efektifitas kerja panpel justru tak tambah baik.
Baca Juga:
SURABAYA - Manajemen Persebaya IPL Surabaya harus secepatnya membenah diri. Usai berhasil menjamu Kelantan FA di Gelora 10 Nopember, Rabu (28/12)
BERITA TERKAIT
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia