Segera Hadir Motor Sport Suzuki Katana 150, Intip Spesifikasinya di Sini

jpnn.com - Suzuki disebut-sebut tengah mengembangkan motor sport terbaru bernama Katana 150.
Greatbiker melansir, Minggu (6/9), sepeda motor tersebut merupakan versi mungil dari Suzuki Katana 1.000cc.
Motor itu kemungkinan bakal diproduksi di Indonesia dan berstatus sebagai produk global.
Secara tampilan, Katana 150 sangat berbeda dengan versi mogenya.
Katana 150 menampilkan desain wedge modern yang unik dan masuk sebagai model naked bike.
Hal itu lantaran sepeda motor itu menggunakan fairing buntung atau disebut half fairing.
Executive General Manager Suzuki Motor Corporation Jepang, Masahiro Nishikawa dan President Suzuki Indomobile Indonesia Seiichi Itayama sempat berdiskusi mengenai kehadiran Katana 150.
Menurut dia, Katana versi kecil itu bukan menggunakan mesin 125cc melainkan mesin 150cc yang berbasis dari keluarga GSX Series.
Suzuki Katana 150 kemungkinan bakal diproduksi di Indonesia dan berstatus sebagai produk global.
- Bersolek, Suzuki GSX-S1000GX Tantang Versys 1000 dan Tracer 9
- Suzuki Bantu Konsumen Terdampak Banjir Lewat Towing Gratis dan Diskon Suku Cadang
- Penjualan Suzuki Meroket di IIMS 2025, XL 7 Hybrid Laris Manis
- Suzuki GSX-R150 2025 Dilengkapi Teknologi SCEM, Kinerja Mesin Makin Tokcer
- Sambut Mudik Lebaran, Suzuki Gelar Promo Diskon Suku Cadang
- SIS Yakin Suzuki Grand Vitara Hybrid Bisa Berkontribusi Besar di IIMS 2025