Sehari 3.045 Siswa Daftar SBMPTN

Sehari 3.045 Siswa Daftar SBMPTN
Ilustrasi SBMPTN. Foto: pojoksatu

Jumlah itu termasuk SBM PTN sistem UTBC dan UTBK. Pendaftar paling banyak masih kategori sosial dan humaniora (soshum).

Kemudian, diikuti sains dan teknologi (saintek) serta campuran.

Suko menuturkan, hari ini rencananya ada pengecekan sarana dan prasarana yang digunakan untuk UTBK di Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga (Unair). Pengecekan tersebut dilakukan langsung oleh panitia pusat.

''Tujuannya memastikan komputer yang akan digunakan sesuai dengan standar UTBK,'' katanya.

Sementara itu, ketersediaan komputer untuk UTBK tahun ini berjumlah 2.770 di wilayah Panlok 50 Surabaya.

Yakni, 950 unit di Unair; ITS 915 unit; UINSA 220 unit; Unesa 380 unit, dan UPN Veteran Jatim 305 unit. (ayu/c15/dio/jpnn)

Antusiasme para siswa yang mengikuti pendaftaran SBMPTN di Surabaya sangat tinggi.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News