Sehat, Cicit Soeharto Tetap Tinggal di RS
Jumat, 08 April 2011 – 07:46 WIB

Sehat, Cicit Soeharto Tetap Tinggal di RS
Ibnu memaparkan, rekomendasi terakhir dikeluarkan oleh dokter ahli jiwa. Sedangkan rekomendasi dari dokter penyakit dalam dan gizi sudah keluar lebih dulu. Ketiga rekomendasi itu dibutuhkan karena sebelumnya Putri dinyatakan mengalami depresi. Tekanan jiwa itu muncul akibat proses penyidikan yang dilakukan polisi. Selain itu, Putri juga sempat mengeluh radang tenggorokan dan demam.
Dengan keluarnya rekomendasi dari tiga dokter tersebut, Putri sudah siap dijemput lagi oleh penyidik untuk menjalan pemeriksaan. Ibnu menjelaskan, rumah sakit tidak memiliki wewenang untuk mengembalikan Putri ke Polda. "Biasanya, jika ada tahanan yang dirawat, reserse yang menjemput," tandas Ibnu.
Hingga kemarin, mahasiswi London School of Public Relations itu sudah menjalani perawatan selama dua minggu. Dia dibawa ke RS Polri Kramat Jati Rabu (23/3) dua pekan lalu. Lima hari sebelum dilarikan ke rumah sakit, Putri ditangkap Polda Metro Jaya karena tindak pidana narkoba. Di lokasi, polisi mengamankan barang bukti sabu-sabu seberat 0,8 gram. (wan/nw)
JAKARTA - Jajaran Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya belum berani memeriksa Putri Aryanti Haryowibowo. Alasannya masih menunggu surat keterangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Penggerebekan Lokasi Judi Sabung Ayam di Gowa Bocor
- Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Jadi Tersangka Penganiayaan
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading