Sejak Dalam Kandungan, Hambalang Sudah Sakit
Selasa, 02 Oktober 2012 – 13:30 WIB
JAKARTA -- Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), terus mengaudit proyek pusat pendidikan pelatihan sarana olahraga Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Ketua BPK, Hadi Poernomo, menegaskan, sejak awal proyek tersebut sudah bermasalah.
"Sejak dalam kandungan, Hambalang sudah sakit," kata Hadi, dalam keterangan persnya, Selasa (2/10), di gedung parlemen, di Jakarta.
Hadi enggan membeberkan lebih lanjut mengenai perkembangan hasil audit yang dilakukan BPK. Ia beralasan, Undang-undang melarang BPK membeberkan hasil audit, sebelum hasil pemeriksaan diserahkan ke DPR.
Namun, dia berjanji, BPK akan secepatnya menyelesaikan audit proyek tersebut. "Insyaallah, mudah-mudahan secepatnya bisa diselesaikan," kata mantan Direktur Jendral Pajak, Kementerian Keuangan itu. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), terus mengaudit proyek pusat pendidikan pelatihan sarana olahraga Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Ketua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Info Terkini soal Rencana Libur Sekolah Selama Ramadan
- Warga Jakarta Jadi Penyebab Penurunan Permukaan Tanah di Pantura
- BPJS Kesehatan Jateng-DIY Bayar Klaim Rp 29,7 Triliun pada 2024
- MUI Banten Dukung Keberlanjutan PSN di Tanah Jawara, Ini Alasannya
- Kanwil Kemenkumham Riau Bakal Bentuk 100 Desa Sadar Hukum Tahun Ini
- Kabar Gembira untuk Pelamar Formasi Guru PPPK 2024 Tahap 2, Semangat!