Sejak Hamil Ussy Sulistiawaty jadi Cuek

jpnn.com - ARTIS Ussy Sulistiawaty tengah hamil muda. Di usia kehamilan yang hampir menginjak empat bulan, ia memutuskan menghindari memakai celana bahan jeans.
“Iya sekarang udah mulai menghindari. Sekarang udah 3,5 bulan,” kata Ussy usai acara seremoni pembukaan Charity Bazaar Style It Forward 2016 di Plaza Indonesia, Jakarta, Jumat (2/9).
Selama kehamilan, berat badan Ussy mengalami kenaikan sebanyak empat kilogram. Meski begitu, ia tidak perlu repot untuk membeli baju baru.
“Karena kan selama ini aku jarang pakai baju ketat kecuali jeans. Baju aku rata-rata gombrong,” ucap istri Andhika Pratama ini.
Ussy juga tidak memikirkan penampilan ketika mengandung. Terkait penampilannya, ia lebih memilih mengenakan busana yang nyaman dipakai.
“Sehari-hari aku cuek banget. Kadang aja enggak dandan,” ungkap Ussy. (gil/jpnn)
ARTIS Ussy Sulistiawaty tengah hamil muda. Di usia kehamilan yang hampir menginjak empat bulan, ia memutuskan menghindari memakai celana bahan jeans.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Makin Dekat, Fuji dan Verrell Bramasta Tonton Timnas Indonesia di GBK
- Calvin Jeremy Ungkap Cerita Unik Terpilih Jadi Pemain Film Sah Katanya
- Cerai dari Armor Toreador, Cut Intan Nabila Merasa Lega
- Texpack, Rrag, dan Swellow Siapkan Pentas 'Asbun Selesai'
- Anak Ungkap Penyebab Mpok Atiek Dilarikan ke Rumah Sakit
- Alhamdulillah, Ahli Waris Mat Solar Akhirnya Terima Ganti Rugi Tanah Rp3,3 Miliar