Sejam, 2.394 Mobil Lintasi Puncak
Rabu, 02 Januari 2013 – 05:39 WIB
BOGOR - Lalulintas di Jalur Puncak selama liburan akhir tahun lalu benar-benar superpadat. Dari data yang dihimpun Radar Bogor hingga pengujung tahun, rata-rata setiap harinya ada 57.456 mobil yang hilir mudik di jalur wisata ini. Jika dikonversikan ke dalam ukuran jam, maka dalam setiap 60 menit ada sekitar 2.394 mobil yang turun-naik ke Puncak. Berdasarkan pantauan di lapangan, sejak pagi volume kendaraan di hari pertama tahun 2013 kemarin memang agak lengang ketimbang Minggu (30/12) dan Senin (31/1).(Sdk/yus/jpnn)
Angka tersebut belum ditambah dengan rekapitulasi kendaraan yang hilir mudi via gerbang tol Ciawi-Jagorawi, Selasa (1/1). Tapi menurut Kapolres Bogor, AKBP Asep Safrudin, kisaran kendaraan yang berseliweran di jalur Puncak kemarin bisa mencapai angka 50 ribuan unit.
Baca Juga:
Dengan jumlah kendaraan sebanyak itu, Polres Bogor memberlakukan sistem satu jalur sebanyak tiga kali dan menutup arus kendaraan dari arah Jakarta menuju Puncak selama lima jam. "Hari ini (kemarin,red) kami memprioritaskan kendaraan yang menuju Jakarta, karena banyak masyarakat yang pulang dari liburannya di Puncak," terang Asep.
Baca Juga:
BOGOR - Lalulintas di Jalur Puncak selama liburan akhir tahun lalu benar-benar superpadat. Dari data yang dihimpun Radar Bogor hingga pengujung tahun,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS