Sejarah Untungkan Madrid
Selasa, 05 Maret 2013 – 06:58 WIB

Sejarah Untungkan Madrid
MANCHESTER - Laga hidup mati antara dua raksasa sepakbola Eropa akan terjadi di Old Trafford, Manchester, Inggris Rabu (6/3) dini hari WIB. Tuan rumah Manchester United (MU) akan menjajal tim kuat lain asal semenanjung Iberia, Real Madrid. Ini adalah laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions Eropa yang bakal menentukan siapa yang lebih pantas melaju ke babak perempat final. Pertemuan terakhir mereka di Old Trafford terjadi pada babak perempat final Liga Champions tahun 2003 silam. Dalam laga tersebut MU berhasil menag atas madrid dengan skor 4-3.
Kedua kubu memiliki peluang yang sama mengingat hasil laga leg pertama di Madrid berakhir 1-1. Namun demikian tuan rumah lebih diunggulkan mengingat bermain di kandang sendiri dan memiliki deposit satu gol tandang.
Dalam sejarahnya kedua kubu telah bermain sembilan kali sejak pertemuan resmi pertama mereka tahun 1957. Dalam rekor tersebut MU hanya dua kali menang dan empat kali bermain imbang. Sisanya tiga laga milik Madrid.
Baca Juga:
MANCHESTER - Laga hidup mati antara dua raksasa sepakbola Eropa akan terjadi di Old Trafford, Manchester, Inggris Rabu (6/3) dini hari WIB.
BERITA TERKAIT
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United