Sejauh Ini Masih Enteng dan Mulus
Rabu, 06 Januari 2010 – 02:42 WIB
"Menurut saya, dia (Henin, Red) masih sangat mengesankan," puji Clijsters. "Pergerakannya masih bagus sekali. Dia seperti tidak pernah meninggalkan tenis. Di televisi saja dia terlihat cepat dan kuat. Dan saya asumsikan, waktu saya menghadapi dia di lapangan, itu juga yang akan terjadi," tambahnya.
Sebelum sama-sama istirahat dari tenis, kedua wanita itu sudah bertemu 11 kali. Henin unggul tipis dengan enam kali menang. Lawannya di babak pertama turnamen ini, Nadia Petrova, cukup yakin Henin bisa memperpanjang keunggulan. Namun, Molik berpendapat sebaliknya.
"Clijsters masih petenis dengan performa yang sama sebelum dia berhenti pada 2007. Tekniknya tetap terjaga, demikian pula staminanya. Dia meninggalkan olahraga ini saat berada di puncak, dan menurut saya dia masih di level yang sama," ulas Molik.
Clijsters sendiri mengaku belum kehilangan momentum sejak comeback musim panas lalu. Menjelang musim kompetisi 2010, dia mengasah penampilan di Jerman dengan melawan petenis-petenis pria. Itu penting baginya untuk mengukur stamina.
BRISBANE - Momentum comeback petenis Belgia Kim Clijsters berlanjut di Brisbane International. Ditempatkan di unggulan pertama, petenis yang baru
BERITA TERKAIT
- Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
- Thiago Motta Puji Performa Khepren Thuram di Juventus
- Gagal Juara China Masters 2024, Jonatan Christie Merasa Ada yang Mengganjal
- Jonatan Christie Tumbang, Trofi China Masters 2024 Milik Anders Antonsen
- Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!
- Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit