Sejumlah Bandara di Jerman-Skandinavia Bisa Tutup Hari Ini
Rabu, 25 Mei 2011 – 11:33 WIB
Sementara itu, British Airways, Air France-KLM Group dan United Continental Holdings (UAL), tercatat di antara maskapai yang membatalkan penerbangan mereka dari dan ke bandara-bandara di Skotlandia serta utara Inggris kemarin. Ini dilakukan setelah adanya indikasi pergerakan abu vulkanik dari letusan Grimsvoetn ke kawasan udara Inggris Raya. Lebih jauh, Air France-KLM menyebutkan bahwa pada hari ini, mereka harus membatalkan setidaknya 19 penerbangan dari dan ke bandara-bandara di Inggris, Norwegia, Swedia dan Jerman.
Meski diperkirakan tidak akan berdampak sama parahnya, kejadian ini kontan mengingatkan pada kekacauan penerbangan di atas udara Eropa pada tahun lalu, pasca meletus dan menyebarnya abu vulkanik dari Gunung Eyjafjallajoekull di Islandia. Saat itu, setidaknya 100.000 penerbangan tercatat harus dibatalkan dalam rentang tak kurang dari enam hari. Asosiasi Transportasi Udara Internasional (IATA) mencatat kerugian waktu itu mencapai setidaknya USD 1,7 miliar. (ito/jpnn)
HAMBURG - Sejumlah besar bandara di kawasan utara Jerman dan Skandinavia, berpeluang untuk ditutup hari ini, terkait dengan pergerakan abu vulkanik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer