Sejumlah Bintang Timnas Indonesia Meramaikan Rumah Indofood di PRJ 2024
Selain itu, para bintang lapangah hijau tersebut ikut serta dalam berbagai aktivitas permainan yang seru bersama para pengunjung Rumah Indofood JFK.
Tema "Kumpul Asik di Rumah Indofood" benar-benar menggambarkan kemeriahan dan kehangatan yang terjadi. Pengunjung bisa lebih dekat dengan para pemain Timnas Indonesia.
Kami ingin mengajak pengunjung untuk merasakan 'Kumpul Asik di Rumah Indofood' dengan para pemain timnas yang menjadi kebanggaan kita. Indofood CBP melalui Indomilk telah menjadi sponsor resmi Timnas Indonesia sejak 2023."
"Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin kedekatan antara Indofood CBP, Timnas Indonesia, dan para pengunjung Rumah Indofood Jakarta Fair Kemayoran," ucap Head of Consumer Engagement, Divisi Corporate Marketing Indofood CBP, Firman Authar.
Sementara itu, Marselino Ferdinan mengaku senang dengan meet and greet yang digagas Indofood CBP karena dirinya bisa lebih dekat dengan fan.
"Mewakili teman-teman pemain, saya merasa senang bisa hadir di Rumah Indofood Jakarta FairKemayoran. Kegiatan ini sangat positif bagi semua pihak."
"Antusiasme para penggemar terhadap timnas menjadi tambahan motivasi bagi kami untuk terus berjuang meraih prestasi dan
mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional," ucap Marselino.
Tahun ini Rumah Indofood menghadirkan nuansa City Pop Summer Picnic yang meriah bertepatan menyambut liburan anak sekolah untuk kumpul keluarga yang lebih hangat.
Sejumlah bintang Timnas Indonesia meramaikan rumah Indofood di Jakarta Fair Kemayoran (JFK) atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2024, Kamis (4/7/2024).
- Apa Target Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?
- Kata Erick Thohir Soal Kans Naturalisasi Emil Audero
- Moncer di Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Segera Debut di Oxford United?
- Mees Hilgers Kabarnya Diminati Klub Spanyol dan Italia, Sang Agen Bilang Begini
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Ada Tumbal di Balik Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi