Sejumlah Daerah Temukan Kendala Teknis
Selasa, 17 April 2012 – 08:55 WIB

Sejumlah Daerah Temukan Kendala Teknis
Ketiganya yakni, SMA Negeri 7 Medan, SMA Swasta Budi Murni Medan, serta Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Medan. Dari hasil tinjauan pelaksanaan UN hari pertama dengan bidang studi yang diujikan Bahasa Indonesia, selain memberikan motivasi dan bimbingan kepada peserta UN, Gatot juga mengimbau kepada siswa agar menjawab soal dengan tenang, konsentrasi penuh dan tidak terburu-buru.
Gatot juga berharap kelulusan tahun ajaran 2011-2012 bisa lebih baik dari tahun sebelumnya. "Jika tahun sebelumnya tingkat kelulusan UAN pelajar SLTA di Sumut mencapai 99,8 %, maka tahun ini, kita berharap dan berdoa agar tingkat kelulusan dapat mencapai 100%,"ucapnya.
Kadis Pendidikan Syaiful Safri menambahkan, bahwa dalam pengawasan penyelenggaraan UN di Sumut, selain melibatkan para guru-guru, pengawasan juga dibantu oleh 1.908 personil dari satuan pendidikan Unimed dan 2.400 personil kepolisian.
Hal itu untuk mencegah adanya kebocoran soal, yang selama ini menurut Syaiful sering didengungkan meskipun belum pernah terbukti. "Kita akan berusaha sekuat tenaga untuk memastikan tidak ada naskah asli yang beredar di siswa. Sebab, seluruh proses pengawasannya dilakukan dengan ekstra ketat," ungkapnya.
MEDAN- Hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMA/SMK/MA di Sumatera Utara, masih ditemukan beberapa kendala teknis. Pasalnya sejumlah
BERITA TERKAIT
- CIES 2025: Tanoto Foundation Ungkap Strategi Efektif Pelatihan Guru
- 28 PTN Top Siapkan 17.909 Kursi Jalur SMMPTN-Barat 2025
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- ELSA Bangun Kolaborasi Dunia Industri dan Akademik, Gelar Campus Visit ke Jogja
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan