Sejumlah Klub Sudah Dekati Hargianto

jpnn.com - JAKARTA -- Penampilan cemerlang Timnas Indonesia U-19 membuat banyak klub kepincut dengan penggawa Garuda Jaya itu.
Namun klub harus bersabar memakai jasa pemain timnas U-19 karena mereka baru dibolehkan membela klub setelah tugas di timnas selesai.
Salah satu pemain yang mulai mendapat tawaran klub adalah Hargianto. Sejumlah klub sudah mulai mendekati ayah Hargianto.
"Banyak yang sudah mengontak tapi tidak langsung ke saya. Mereka hubungi ayah. Karena ayah juga manajer saya," kata Hargianto saat berbincang dengan JPNN.Com, Selasa (5/11).
Hargianto mengakui punya keinginan untuk membela klub. Sejak kecil, pemain binaan SMA Khusus Olahraga Ragunan Jakarta itu memang bermimpi untuk membela klub.
"Pikiran ke arah situ ada (bela klub). Tapi saya ingin membela timnas, saya harus berbakti dulu kepada negara setelah itu mungkin masuk klub," ungkapnya.
Tidak khawatir klub-klub nantinya jadi enggan mengontrak Hargianto? "Saya tidak khawatir mas. Kalau rezeki, tidak kemana," tegas Hargianto. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Penampilan cemerlang Timnas Indonesia U-19 membuat banyak klub kepincut dengan penggawa Garuda Jaya itu. Namun klub harus bersabar memakai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia