Sejumlah Pejabat Ikut Salatkan Almarhum Wali Kota Bandung

Sejumlah Pejabat Ikut Salatkan Almarhum Wali Kota Bandung
Suasana salat jenazah almarhum Wali Kota Bandung Oded M Danial di Pendopo Bandung, Jalan Dalem Kaum, Jumat (10/12). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jpnn.com, BANDUNG - Sejumlah pejabat ikut menyalatkan jenazah Wali Kota Bandung Oded M Danial.

Almarhum Oded disemayamkan di rumah dinasnya di Pendopo Bandung, Jalan Dalem Kaum.

Puluhan pelayat dari berbagai kalangan ikut serta menyalatkan jenazah. Tampak juga Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan mantan Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla. Keduanya tiba sebelum jenazah sampai sekitar pukul 13.45 WIB.

Seusai melaksanakan salat jenazah, Ridwan Kamil memberikan sedikit ucapan untuk almarhum.

Menurutnya, Oded merupakan sosok sahabat, ayah, kakek, dan wali kota yang baik.

"Atas nama Provinsi Jawa Barat, warga Jabar, khususnya warga Bandung, kami sangat kehilangan atas berpulangnya almarhum. Saya bersaksi almarhum adalah orang yang baik, saleh, dan berakhlak mulia," ujar Emil, sapaannya.

Emil berdoa semoga salat jenazah ini bisa mengiringi almarhum ke liang kubur dan diampuni semua dosanya, diterima ibadahnya.

"Semoga keluarga diberikan kekuatan, ketabahan dalam menghadapi ujian kehidupan. Mudah-mudahan semua urusan diberi kemudahan dan dilancarkan karena almarhum akan dimakamkan di kampung halaman, Tasikmalaya," kata Emil. (mcr27/jpnn)

Sejumlah pejabat seperti Ridwan Kamil dan Jusuf Kalla ikut menyalatkan almarhum Wali Kota Bandung Oded M Danial.


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News