Sejumlah Perusahaan ini Jalin Bekerja Sama dengan Kredit Biro Indonesia Jaya
Pernyataan senada juga disampaikan oleh Bernardino Moningka Vega Jr, Direktur Utama PT Pembiayaan Digital Indonesia (Adakami)
“Sebagai P2P lending yang sangat data-driven & selalu bekerja secara online, layanan penyedia data seperti KBIJ sangat penting bagi kami. Harapan kami kolaborasi dengan KBIJ tidak hanya terbatas dari layanan penyediaan data saja, tetapi juga dapat menyentuh literasi masyarakat terhadap biro kredit. Tentunya, ini akan mendukung kebutuhan industri fintech lending dan kesiapan serta kesadaran masyarakat terhadap akses keuangan non-konvensional."
Sejumlah produk unggulan KBIJ di antaranya adalah Laporan dan Skor Kredit yang spesifik berdasarkan produk, Skor Kredit, layanan portfolio monitoring and alert.
Produk-produk KBIJ tersebut dirancang sebagai solusi yang terkoneksi secara real time, dengan akurasi yang tinggi dan bermitra dengan sumber data alternatif yang kredibel, untuk mengoptimalkan pertumbuhan bisnis dan manajemen risiko yang bisa dikustomisasi dengan mudah.
Produk KBIJ disebut mengikuti kebutuhan, preferensi dan pola yang diinginkan oleh lembaga-lembaga keuangan untuk melayani populasi masyarakat Indonesia, baik yang masuk kategori banked and underbanked/thin-file.
“KBIJ akan sangat membantu perusahaan securities crowdfunding dalam penyediaan informasi credit scoring, sehingga dapat membantu dalam pengembangan internal kami. Akan lebih baik jika suatu saat nanti skoring dapat dikembangkan dari karakter user melalui media sosial,” ujar Krisna Satria Gunawan, Chief Operating Officer, PT Syirkah Dana Investama (eSyirkah) memberi masukan untuk KBIJ.
Menanggapi itu, Direktur Bisnis Dan Layanan KBIJ, Anton K Adiwibowo menyampaikan pihaknya akan memfasilitasi lembaga-lembaga keuangan melalui Early-Bird Program yang memberikan fleksibilitas dan keuntungan keanggotaan lainnya.
"Sehingga memungkinkan lembaga dapat mengambil keputusan yang tepat, didukung oleh data hasil performa produk atas pemenuhan penyediaan profil risiko yang komprehensif, akurat dan mudah disesuaikan dengan cakupan potensi pasar yang jauh lebih luas," pungkasnya. (flo/jpnn)
Kredit Biro Indonesia Jaya telah menyiapkan Credit Bureau System yang sesuai dengan karakteristik data di Indonesia dan dapat diintegrasikan.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Pemerintah Meluncurkan Satgas Jejaring Advokasi Inklusi Keuangan Digital Perempuan
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Kolaborasi Privy dan JULO Tingkatkan Keamanan dan Kemudahan Kredit Digital
- Bank Mandiri Catat Penyaluran Kredit Rp 1.590 Triliun di Kuartal III 2024
- Perkuat Neraca Keuangan, ABMM Refinancing Fasilitas Kredit Senilai USD 395 Juta
- Begini Cara Kitabisa Dukung Emak-Emak Kelola Keuangan, Simak