Sejumlah Petani Sawit Dorong Firli Jadi Kandidat Presiden
jpnn.com - MUARO JAMBI - Sejumlah petani sawit menggelar aksi di tengah ladang sawit Desa Tantan, Muaro Jambi, Sabtu (1/10).
Aksi para petani ini bukan unjuk rasa sebagaimana umumnya disuarakan kelompok masyarakat.
Mereka dalam aksinya mendorong agar Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri maju sebagai kandidat presiden pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Dalam aksinya para petani ini juga membentangkan sejumlah spanduk.
Antara lain berisi ucapan terima kasih terhadap Firli.
Dia dinilai sosok pemimpin yang tepat membawa Indonesia lebih baik ke depan, karena tegas dan berani menangkap para pelaku korupsi.
"Selama ini yang membuat banyak masyarakat tidak sejahtera, hidup susah, karena korupsi masih merajalela."
"Padahal negara ini kaya raya," ujar koordinator aksi Trendi.
Sejumlah petani sawit di Muaro Jambi mendorong Ketua KPK Firli Bahuri jadi kandidat presiden di Pilpres 2024.
- Ini Lho Alasan KPK Belum Tahan Hasto, Ternyata
- Pakar Hukum Sarankan Polda Metro Terbitkan SP3 Untuk Firli Bahuri, Ini Alasannya
- Pengacara Firli Bahuri Tuding Polisi Kurang Bukti Penyidikan
- Sesuai Perintah KUHAP, Polda Metro Wajib Hentikan Kasus Firli
- Jenderal Polri Bintang Dua Ini Tegaskan Kasus Firli Bahuri Segera Tuntas
- Ipda Mansyur Pastikan Kasus Firli Bahuri Belum Berhenti