Sejumlah Pilar Persib Absen, Bojan Hodak Beri Tantangan kepada Pemain Cadangan

Juru taktik asal Kroasia itu mengungkapkan seluruh pemain Persib itu penting. Hodak tak mau hanya mengandalkan 11 pemain pertama saja, tetapi juga yang datang dari bangku cadangan.
"Mereka untuk pemain yang ada di bench, sebelumnya jarang mendapat kesempatan dan bertanya-tanya kapan mereka bermain. Sekarang ada kesempatan maka buktikanlan bahwa kalian lebih baik dari mereka," ungkapnya.
Hodak juga menginformasi jika pemain anyar Gervane Kastaneer belum bisa dimainkan saat melawan PSBS Biak.
Pemain asal Curacao itu masih mengurus administrasi izin tinggal dan perlu waktu untuk adaptasi.
"Saya pikir dia belum bisa bermain karena kami masih menunggu KITAS untuknya. Jadi, saya belum berpikir dia siap untuk bermain," ucapnya.(mcr2/jpnn)
Pelatih Persib Bojan Hodak kemungkinan akan menurunkan pemain-pemain yang jarang bermain saat melawan PSBS Biak.
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
- Skenario Persib Bandung Kunci Gelar Liga 1 Lebih Cepat
- Klasemen Sementara Liga 1: Persib Makin Mentereng, Bali United Tertahan
- Sebelum Mundur dari Kursi Pelatih, Teco Punya Pesan kepada Suporter Bali United
- Kalimat Teco yang Mengundurkan Diri setelah Bali United Kalah dari Persib
- Evaluasi Bojan Hodak Seusai Persib Mengiris Tipis Bali United, Ini Jadi Sorotan!
- Persib Menang dari Bali United, tetapi Bojan Hodak Kurang Puas