Sekadar Buah Tangan, Rendang Senilai Rp 1,5 Miliar Disiapkan untuk Peserta MTQ Nasional

jpnn.com, PADANG - Peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXVIII di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) bakal dimanjakan oleh tuan rumah.
Pemerintah Provinsi Sumbar telah menyiapkan anggaran senilai Rp 1,5 miliar hanya untuk membuat rendang khas Ranah Minang.
Rendang itu nantinya akan menjadi buah tangan bagi peserta MTQ Nasional yang akan berlangsung pada 12-21 November 2020 mendatang.
Menurut Kepala Biro Umum Setdaprov Sumbar Rosail Akhyari, randang itu nantinya sebagai cendera mata bagi peserta MTQ Nasional.
Rendang menjadi pilihan tuan rumah karena makanan yang terbuat dari daging sapi itu sudah dikenal bahkan mendunia sebagai makanan khas Minangkabau.
Sedikitnya, tuan rumah akan menyiapkan 5.000 paket rendang yang akan dibagikan kepada setiap peserta dan ofisial MTQ.
"Anggarannya sekitar Rp 1,5 miliar atau sekitar lebih kurang 5.000 paket. Nanti akan diberikan kepada peserta," kata Rosail Akhyari di Padang, Sabtu (31/10).
Pemprov Sumbar pun sudah membuka proses lelang untuk pengadaan 5.000 paket rendang untuk buah tangan tersebut.
MTQ Nasional XXVIII akan diadakan di Kota Padang, Sumbar pada 12-21 November 2020 mendatang.
- BMKG Sebut Ada Potensi Gelombang hingga 4 Meter di Sumbar
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Bus Tujuan Palembang Kecelakaan di Sumbar, Begini Kondisinya
- Arus Balik di Jalur Riau-Sumbar Mengalami Peningkatan, Ini Lokasi Rawan Macet
- Kasus Willie Salim Dilimpahkan ke Polrestabes Palembang, Ini Alasannya
- Soal Konten Rendang Willie Salim, UAS Beri Sindiran Menohok