Sekda Kebumen Digarap KPK
jpnn.com - JAKARTA -- Sekretaris Daerah Kebumen, Jawa Tengah, Adi Pandowo dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (27/10).
Dia akan diperiksa sebagai saksi suap proyek Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kebumen dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Perubahan tahun 2016.
Pelaksana harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati Iskak mengatakan, Adi akan diperiksa untuk tersangka Kepala Bidang Pariwisata Kebumen Sigit Widodo.
"Diperiksa untuk SGW," kata Yuyuk, Kamis (27/10).
Selain Adi, penyidik juga memanggil Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kebumen Ahmad Ujang Sugiono dan anggota DPRD Kebumen Dian Lestari Subekti Pertiwi.
Adi dan Dian sebelumnya turut diamankan saat operasi tangkap tangan di Kebumen.
Adi sempat menjalani pemeriksaan. Namun belakangan ia dianggap tak terlibat dan diperbolehkan pulang.
Seperti diketahui, KPK menetapkan Sigit, Direktur Utama PT Otoda Sukses Mandiri Abadi (OSMA) Group Hartoyo dan Ketua Komisi A DPRD Kebumen Fraksi PDIP Yudhy Tri Hartanto, sebagai tersangka.
JAKARTA -- Sekretaris Daerah Kebumen, Jawa Tengah, Adi Pandowo dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (27/10). Dia akan diperiksa sebagai
- Legislator Golkar Minta Pemerintah Tolak Investasi Starlink, Ini Alasannya
- KPK Didesak Dalami Info Pertemuan Abdul Gani Kasuba dan Anak Komisaris Mineral Trobos
- Kutuk Aksi Carok di Sampang, Kiai Nasih Dorong Proses Hukum yang Cepat
- Pj Gubernur Sumut Jajaki Kerja Sama Pendidikan dan Perdagangan dengan Jepang
- Forum Kiai Jakarta Sebut Pernyataan Suswono Bukan Penistaan Nabi Muhammad
- Bang Edi Apresiasi Bareskrim Bongkar Parbrik Narkoba Beromzet Rp 1,5 Triliun