Sekda Kota Bogor Terkonfirmasi Positif Covid-19
Minggu, 13 Desember 2020 – 23:59 WIB
"Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarakatuh. Bapak/ibu yang saya hormati, bersama ini saya informasikan bahwa swab saya tadi malam menunjukkan hasil yang positif.
Baca Juga:
Mohon doa dan dukungannya semoga saya cepat pulih dan dapat beraktivitas seperti biasa. Saat ini saya melakukan isolasi mandiri di rumah, karena tidak bergejala dan kondisi rumah saya memungkinkan untuk isolasi mandiri, sambil terus meningkatkan imunitas melalui konsumsi vitamin dan pangan bergizi, serta berjemur.
Saya telah minta Dinkes untuk segera melakukan tracing. Saya turut mendoakan semoga semua sehat dalam lindungan Allah SWT, terhindar dari virus COVID-19. Dan tetap berikhtiar dengan menjalankan protokol kesehatan yang ketat serta meningkatkan imunitas diri.
Wassalamualaikum Warohmatullahi Wabarakatuh. Tetap semangat".(Antara/jpnn)
Pemkot Bogor menutup sementara kegiatan perkantoran di ruangan Sekretaris Daerah di Balai Kota Bogor selama tiga hari, pada 14-16 Desember 2020, setelah Sekretaris Daerah Kota Bogor Syarifah Sofiah dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Mick Jagger Positif Covid-19, The Rolling Stones Batalkan Konser
- Jumlah Kasus Aktif Covid-19 di Jakarta Sebegini, Masyarakat Diimbau Tetap Waspada
- Satgas Minta Pasien Positif Covid-19 agar Jalani Karantina
- 36 Warga Taman Sari Jakbar Positif Covid-19, Lurah Krukut Merespons
- Pasien Positif Covid-19 Dianjurkan Menjalani Perawatan di Isoter
- Miris! 1.603 Pasien Positif Covid-19 Gentayangan di Area Publik