Sekda Kota Jambi Mengundurkan Diri
Sabtu, 19 Desember 2009 – 10:59 WIB
Mengenai siapa yang akan mengisi kursi yang ditinggalkan Khailani, Sum Indra menuturkan, yang berhak mengajukan calon pengganti Sekda adalah Wali Kota. Calon Sekda akan disampaikan Wali Kota ke gubernur. “Namanya sudah ada tapi belum bisa diberitahu,” tuturnya.
Bagaimana dengan mantan Sekda Kota Asnawi AB, Sum enggan berkomentar. Dia hanya mengatakan tergantung pak Wali, “saya tidak tahu, tanya Pak Wali biar lebih jelas, itu kewenangan beliau, saya takut salah,” ujarnya. Tapi dari pertemuan antara Sum dengan Walikota, Sum mengaku Wali Kota tidak sedikitpun menyinggung nama Asnawi.
Keponakan Gubernur Jambi ini menuturkan bahwa siapapun pengganti Sekda, baik birokrat dari Kota, Kabupaten ataupun dari Provinsi, itu tidak menjadi permasalahan. Yang penting, kepangkatannya memenuhi syarat. Siapa saja bisa, orang Provinsi juga tahu kota. Orang Kabupaten juga tahu. Dan PNS di Kota tidak selama-lamanya di Kota. “Ada yang pindahan dari Kabupaten,” katanya. Kota juga merupakan sumber informasi dan barometer kabupaten-kabupaten di Provinsi Jambi, sehingga orang kabupaten rata-rata tahu kondisi kota. (dipar kusmi/sam/jpnn)
JAMBI-- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Jambi, Khailani, mengundurkan diri dari jabatannya. Informasi yang dihimpun Jambi Independent di Pemkot Jambi
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu
BERITA TERKAIT
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
- Camat Diminta Lebih Peka Atasi Isu Wilayah dan Penyusunan Anggaran
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel