Sekjen Anwar Sanusi Tegaskan Komitmen Kemnaker Lindungi Pekerja Migran Indonesia di Eropa

jpnn.com, LONDON - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) terus memperkuat perlindungan bagi pekerja migran Indonesia di Eropa.
Sekretaris Jenderal Kemnaker Anwar Sanusi menegaskan komitmen ini dalam rapat koordinasi (rakor) pelayanan publik dan perlindungan warga negara Indonesia di Kawasan Eropa.
Sekjen Anwar menyampaikan pentingnya langkah strategis untuk memastikan hak dan kesejahteraan pekerja migran Indonesia.
Fokus utama Kemnaker adalah pada pelatihan bahasa asing, pengembangan keterampilan teknis, dan sertifikasi kompetensi.
"Pelatihan bahasa asing membantu komunikasi yang lebih baik di negara tujuan," kata Sekjen Anwar Sanusi dalam keterangan pers Biro Humas, Senin (3/6).
Selain itu, keterampilan teknis dan sertifikasi kompetensi meningkatkan daya saing pekerja migran Indonesia.
Penguatan peran Atase Ketenagakerjaan (Atnaker) juga menjadi perhatian utama.
Atnaker diberdayakan untuk melindungi pekerja migran dan memahami dinamika pasar tenaga kerja di negara tujuan.
Sekjen Kemnaker Anwar Sanysi menyampaikan pentingnya langkah strategis untuk memastikan hak dan kesejahteraan pekerja migran Indonesia
- Pemerintah Diminta Cabut Moratorium Pengiriman Pekerja Migran Indonesia ke Timur Tengah
- Satu PMI Ditemukan Tewas Penuh Luka di Kamboja, Menteri P2MI Bilang Begini
- Dukung Industri Garmen, Bea Cukai Beri Izin Fasilitas Kawasan Berikat ke Perusahaan Ini
- Menhut: MoU dengan Kemnaker untuk Perluas Lapangan Kerja-Pemberdayaan Petani Hutan
- Grab Indonesia Klarifikasi soal Pemberian BHR Rp 50 Ribu ke Mitra Pengemudi
- Kemnaker Evaluasi Aplikator Transportasi Daring Soal Laporan Pemberian BHR Rp 50 Ribu