Sekjen BERANI Berkomitmen Organisasinya Merawat Kebangsaan
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Pusat Badan Persaudaraan Antariman (BERANI) Ardy Susanto menegaskan komitmen organisasinya untuk senantiasa menjadi garda terdepan merawat semangat kebangsaan di Indonesia.
Menurut Ardy, upaya merawat kebangsaan ini diperlukan untuk mencegah perpecahan dan polarisasi masyarakat di tengah mengentalnya politik identitas.
“Membangun komitmen kebangsaan merupakan hal penting yang tidak dapat diabaikan oleh bangsa ini,” ujar Ardy Susanto di Jakarta, Kamis (3/11).
Menurut Ardy, upaya merawat kebangsaan ini harus terpatri dalam diri anak bangsa.
Ardy menegaskan skap ini sejalan dengan prinsip Badan Otonom BERANI. Hal ini penting untuk membentengi anak bangsa dari politik identitas yang mulai dipraktikkan di Indonesia saat ini.
“Politik identitas ini ancaman bagi masa depan NKRI. Oleh karena itu, harus dipagari dengan penguatan semangat kebangsaan. Dan, BERANI jadi garda terdepan menjaga merawat semangat kebangsaan ini,” terangnya.
Meskipun pelaksanaan pemilu masih dua tahun mendatang, menurut Ardy, namun saat ini perbincangan tentang pemilu sudah mulai hangat.
Lebih lanjut, Ardy menegaskan Indonesia merupakan bangsa besar. Bangsa ini terdiri atas banyak suku, beragam agama, ras, dan golongan, yang disatukan oleh semangat Bhinneka Tunggal Ika.
Sekjen BERANI Ardy Susanto menegaskan komitmen organisasinya untuk senantiasa menjadi garda terdepan merawat semangat kebangsaan di Indonesia.
- Presiden Prabowo dan Tantangan Aktualisasi Pancasila
- Maju dalam Pemira ILUNI FHUI, Rahmat Bastian Bawa 3 Misi Penting
- Kemanusiaan yang Adil dan Beradab jadi Landasan Egi-Syaiful Membangun Lamsel
- Hari Kesaktian Pancasila, dari Beleid Menteri Panglima Angkatan Darat ke Keputusan Pejabat Presiden
- Hari Kesaktian Pancasila, Momentum Penghormatan Kepada Pahlawan
- UMB dan IKABOGA Indonesia Gelar Pelatihan Perancangan Media Komunikasi Digital Bagi Profil Organisasi