Sekjen Forum Honorer: Ada Sinyal Akan Diangkat Semua
jpnn.com - JAKARTA - Sekjen Dewan Presidium Forum Honorer Indonesia (FHI) Eko Imam Suryanto membenarkan keterangan Walikota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin yang menyebut para honorer kategori dua (K2) semuanya akan diangkat menjadi CPNS secara bertahap.
Dijelaskan Eko, delegasi FHI sudah berdialog dengan MenPAN-RB Azwar Abubakar di gedung Manggala Wana Bakti, Jakarta, pada Kamis (27/2) lalu. Dialog dilanjutkan lagi pada Jumat (28/2).
Nah, dalam pertemuan itu lah, Azwar memberikan sinyal seluruh honorer K2 akan diangkat menjadi CPNS secara bertahap.
"Ada sinyal yang sudah diberikan menpan akan diangkat semua, dengan catatan akan diverifikasi kembali data-datanya," ujar Eko kepada JPNN, Sabtu (1/3).
Meski sudah ada sinyal baik, lanjutnya, FHI tidak akan tinggal diam, hanya menunggu saja. "FHI akan terus memperjuangkan seluruh honorer K2 agar bisa diangkat semua. Sampai ada kepastian," ujarnya.
"Untuk itu FHI akan tetap mengawalnya sambil menunggu perkembangan selanjutnya," imbuh guru honorer K2 yang lulus CPNS itu.
Sebelumnya, Wali Kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin menenangkan seluruh honorer K2 di Makassar. Ia meminta agar K2 yang masuk dalam database tidak perlu kasat-kusuk lagi, apalagi melakukan demo penolakan hasil pengumuman beberapa waktu lalu.
Ia memastikan honorer K2 akan terangkat jadi PNS, meskipun pengangkatannya bertahap.
JAKARTA - Sekjen Dewan Presidium Forum Honorer Indonesia (FHI) Eko Imam Suryanto membenarkan keterangan Walikota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin
- Malam-Malam Prabowo Rapat Mendadak, Minta Update Bencana Erupsi Gunung Lewotobi
- Menkomdigi Meutya Hafid Akan Bertemu dengan CEO Nvidia, Ini yang Dibahas
- Warga Serang Tewas Dianiaya Warga Gegara Dituduh Lakukan Pelecehan
- Polemik Rancangan Permenkes, DPR: Semua Pihak Harus Lindungi Tenaga Kerja & Petani Tembakau
- Komjen Ahmad Dofiri jadi Wakapolri, Irjen Dedi Naik Bintang 3
- Siap Lakukan Pembersihan di Kemenag, Nasaruddin Umar Berpesan Begini kepada Jajarannya