Bawa Pesan Khusus dari Prabowo, Sekjen Gerindra Temui Gibran
"Semua ini terjadi karena inisiatif, semangat, dan dorongan dari Presiden Joko Widodo," tuturnya.
Persoalan yang juga dibahas pada pertemuan itu ialah kenaikan harga sembako dan kelangkaan minyak goreng.
"Saya sama Mas Gibran yakin semuanya bisa diatasi asalkan berkerja sama," kata Muzani.
Namun, Gibran Rakabuming Raka mengaku belum mengagendakan waktu pertemuan dengan Prabowo.
"Nanti dijadwalkan, beliau, kan, orang sibuk. Saya saja yang ke sana," kata Gibran.
Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu memastikan pertemuannya dengan Prabowo nanti tidak ada kaitannya dengan rencananya menemui Didit Hediprasetyo yang belum terwujud. Didit merupakan putra tunggal Prabowo.
Gibran mengatakan rencananya pertemuannya dengan Didit hanya untuk minum kopi bareng. "Beliau, kan, bukan politikus," ujar Gibran.(mcr21/jpnn)
Berita ini telah tayang di JPNN.com Jateng dengan judul: Prabowo Titip Pesan kepada Muzani, Kata-katanya Bikin Gibran Gelisah
Sekjen Gerindra Ahmad Muzani menemui Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming untuk menyampaikan pesan khusus dari Prabowo Subianto.
Redaktur : Antoni
Reporter : Romensy Augustino
- Sampit Bantul
- Jokowi Masuk Daftar Pimpinan Korup, PBNU: Apakah Lembaganya Kredibel?
- Ini Biang Kerok Kenaikan Harga MinyaKita
- Sebut PMK PPN Membingungkan, Misbakhun Sarankan agar Dirjen Pajak Tinggalkan Jabatan
- MK Hapus Presidential Threshold, Gibran Berpeluang Melawan Prabowo di 2029
- Gus Yahya Ingin PBNU Berkontribusi dalam Program Makan Siang Bergizi Gratis