Sekjen Jokpro Bantah Ada Donatur Penyokong Dukungan Jokowi 3 Periode

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komunitas Jokowi-Prabowo (Jokpro) 2024 Timothy Ivan Triyono menyatakan dukungan untuk Presiden Joko Widodo menjabat 3 periode murni dari keinginan rakyat.
Dia juga membantah ada donatur atau cukong di balik dukungan tersebut.
"Kalau kami ada donaturnya, ada cukongnya pasti kami deklarasi di hotel berbintang bukan di pinggir jalan," kata Ivan kepada wartawan di Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (5/3).
Ivan lantas menyebutkan banyak organisasi relawan capres yang lain melakukan deklarasi di hotel berbintang, tetapi pihaknya lebih memilih dekat dengan masyarakat.
"Banyak organisasi relawan lain juga deklarasi di hotel atau rumah makan bagus, tetapi Jokpro tidak. Jokpro turun ke masyarakat," ungkapnya.
Dia menegaskan komunitas Jokpro murni lahir dari aspirasi masyarakat dan melaksanakan kegiatan secara swadya.
"Bisa ditanyakan sendiri kepada rekan-rekan (Jokpro, red) di sini, mereka swadaya," tegas Ivan. (mcr8/jpnn)
Sekjen Jokpro Timothy Ivan Triyono membantah ada donatur atau cukong di balik dukungan Joko Widodo presiden 3 periode
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Kenny Kurnia Putra
- Bagaimana Kepastian THR untuk ASN? Sri Mulyani Sebut Nama Prabowo
- Honorer K2 Adukan Masalah Rekrutmen PPPK 2024 ke Komnas HAM, Semoga Didengar Prabowo
- Spei Yan dan Arnold Dilantik, Pilkada Pegunungan Bintang Disebut Tanpa Pelanggaran
- Prabowo Perintahkan untuk Cari Jalan Keluar Masalah PHK PT Sritex
- Presiden Prabowo Diminta Turun Tangan Berantas Mafia Impor Bawang Putih
- Gubernur Gorontalo Pastikan Kelanjutan Pembangunan Waduk yang Dulu Ditinjau Jokowi