Sekjen Kemenag: Bagi Penerima SK CPNS Jangan Senang Dahulu, Anda Masih Calon
![Sekjen Kemenag: Bagi Penerima SK CPNS Jangan Senang Dahulu, Anda Masih Calon](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2019/10/03/pendaftaran-cpns-2019-dibuka-november-tahun-2020-ada-lagi-peluang-menjadi-pns-makin-besar-ilustrasi-foto-ricardo-33.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Calon PNS formasi tahun 2019 yang bertugas di Kementerian Agama akhirnya mendapatkan Surat Keputusan (SK).
Penyerahan SK dilakukan Sekjen Kemenag Nizar Ali kepada 18 CPNS di lingkungan Sekretariat Jenderal Kementerian Agama.
Nizar mengingatkan, meski sudah menerima SK, CPNS jangan senang dahulu karena status sebagai calon masih ada alias belum hilang.
Dibutuhkan uji kepatutan dan kelayakan selama satu tahun untuk ditetapkan sebagai PNS
"Bekerja dengan sebaik-baiknya, menyesuaikan diri dengan lingkungan. Sekarang saudara-saudari belum disumpah, karena masih Calon PNS," kata Nizar di Jakarta, Jumat (22/1).
CPNS, menurutnya, akan ditugaskan sesuai jabatan yang tertuang dalam SK.
Ada tiga unsur yang harus dimiliki seorang PNS. Pertama, kualifikasi.
"Ini sudah memenuhi syarat dalam kesesuaian background pendidikan dengan tugas yang diembannya," kata Nizar.
Sekjen Kemenag mengingatkan CPNS 2019 yang sudah mendapatkan SK jangan senang dan santai masih ada setahun lagi proses sebelum diangkat resmi PNS
- Kemenag Perkuat Tata Kelola Zakat melalui FGD Penyusunan Kebijakan
- Kemenag Ajak Media Massa Terapkan Nilai-nilai Baik dalam Siaran Agama Ramadan
- Kemenag Minta Calon Jemaah Haji Pastikan JKN Aktif Untuk Perlindungan Kesehatan
- Kemenag Perkuat Tata Kelola Zakat dan Wakaf dengan Modul Pembinaan Berjenjang
- 259 CPNS Formasi 2021 Terima SK, Bernhard Rondowunu Beri Pesan Begini
- HNW Ingatkan Pemerintah tak Mengurangi Kualitas Layanan Haji Meski Ada Efisiensi Anggaran