Sekjen MPR Dorong Srikandi Pemuda Pancasila Berdaya Saing
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) MPR Dr. Ma'ruf Cahyono, SH, MH menyebutkan, reevaluasi diperlukan terhadap terbentuknya nation and character.
Sebab, persoalan yang dihadapi saat ini berawal dari ketidaktepatan dalam menghayati dan menerapkan konsep awal kebangsaan yang menjadi fondasi keindonesiaan.
"Ketidaktepatan inilah yang dapat menjerumuskan Indonesia seperti yang ditakutkan Soekarno. Yaitu, menjadi bangsa kuli dan kuli di antara bangsa-bangsa,'' ujar Ma'ruf di Hotel Bumiwiyata, Depok, Sabtu (11/12).
Dalam Munas II Srikandi Pemuda Pancasila, Ma'ruf menjelaskan, dalam mewujudkan Srikandi Pemuda Pancasila yang berkarakter dan berdaya saing, ada beberapa karakter yang perlu dibangun.
Pertama, kemandirian atau berdikari.
Kedua, demokrasi atau kedaulatan rakyat sebagai ganti sistem kolonialis.
"Masyarakat demokratis yang ingin dicapai adalah sebagai pengganti dari masyarakat warisan yang feodalistis," kata alumni Fakultas Hukum Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) ini.
Ketiga, persatuan nasional. Rekonsiliasi nasional oleh antarkelompok yang pernah bertikai atau kelompok yang telah mengalami diskriminasi selama ini.
Sekjen MPR Ma'ruf Cahyono meminta Srikandi Pemuda Pancasila untuk bersaing di era industri 4.0
- Dewan Pakar BPIP Apresiasi Komitmen Menlu Sugiono Jalankan Diplomasi Pancasila
- Said PDIP: Ibu Megawati Memang Tulus Bilang Terima Kasih kepada Prabowo, MPR, dan Rakyat
- Baper soal Pancasila ala Willy Aditya
- Refleksi Akhir Tahun, BPIP Komitmen Jaga dan Kuatkan Pembinaan Ideologi Pancasila
- Hadiri KNPI Fair 2024, MPR Dukung Penuh Kegiatan Positif untuk Pemuda
- Mbak Rerie Sebut Pemanfaatan Medsos Penting untuk Tingkatankan Daya Tarik Museum